Konsep Dasar Komputer

1.   Asal Kata dan Pengertian Komputer
            Kata " komputer " berasal dari bahasa Latin " computare ", atau dalam bahasa Inggris " to compute "  yang berarti " menghitung ". Disebut demikian karena pada awalnya komputer ditujukan  hanya untuk melakukan proses penghitungan saja.
            Secara umum pengertian komputer adalah seperangkat alat elektronik yang menerima data dalam bentuk tertentu kemudian memprosesnya sehingga menghasilakn informasi yang lebih berguna.

2.   Penerapan Komputer dalam Kehidupan Sehari - hari
            Dalam kehidupan sehari - hari, komputer dapat diterapkan dalam berbagai bidang, misal:
      -  Pendidikan       :  Pembuatan program untuk mempermudah mempelajari pelajaran.
      -  Kriminalitas      :  Untuk mencatat dan mengenali identitas pelaku kejahatan.
      -  Perbankan       :  Misalnya penggunaan sistem ATM.
      -  Kedokteran      :  Membantu dokter mendiagnosa suatu penyakit.
      -  Industri             :  Mengontrol sistem produksi maupaun sistem manajemennya.
      -  Transportasi    :  Untuk reservasi tiket dan sistem navigasi pesawat terbang.
      -  Administrasi     :  Pembuatan dokumen, laporan, surat - menyurat.

3.   Keuntungan dan Kerugian Menggunakan Komputer sebagai Alat Bantu
      3.1   Keuntungan
              -  Tidak pernah lelah,
              -  Memiliki kecepatan dan ketelitian yang tinggi dalam mengerjakan fungsinya,
              -  Memiliki media penyimpanan yang ringkas dan berkapasitas besar,
              -  Mampu mengolah data dalam jumlah besar,
              -  Membuka lapangan kerja baru sebagai ahli komputer.
      3.1   Kerugian
              -  Manusia semakin tergantung kepada bantuan kompuetr,
              -  Berkurangnya tenaga kerja akibat pekerjaannya digantikanoleh komputer,
              -  Komputer melakukan pekerjaan sesuai dengan perintah manusia.

4.   Istilah - Istilah Dasa
  • Program yaitu sekumpulan perintah yang akan dikerjakan oleh komputer.
  • Data adalah sekumpulan fakta yang menggambarkan suatu kejadian tertentu.
  • File adalah suatu kumpulan data yang disimpan pada media penyimpanan (disket).
  • Informasi adalah data yang telah diolah sehingga menjadi sesuatu yang lebih berguna dan lebih dapat dimengerti.
  • Karakter adalah unit data terkecil, misal : A, B, C, ?, #, @, dll.

5.   Generasi Komputer
  • Generasi Pertama (1942 - 1959)
          Ukuran besar, proses lambat, memori kecil, dengan komponen tabung hampa. Contoh: IBM 702 dengan 5000 tabung hampa dan berat 11 ton.
  • Generasi Kedua (1959 - 1965)
          Ukuran lebih kecil dan ringan, proses cepat, memori besar, dengan komponen transistor. Contoh: IBM 1400, MCR 304.
  • Generasi Ketiga (1965 - 1970)
          Ukuran bertambah kecil, proses lebih cepat, memori makin besar, multi user, dengan komponen IC. Contoh: UNIVAC 9000.
  • Generasi Keempat (1970 - 1983)
          Ukuran makin kecil, proses makin cepat, memori makin besar, dengan komponen MOS-LSI untuk pembuatan CHIP.
  • Generasi Kelima (1983 - 1990)
          Ukuran makin kecil, proses makin cepat, memori makin besar, harga terjangkau, dikembangkan AI (Kecerdasan Buatan) denagan komponen VLSI.
  • Generasi Keenam (1990 - sekarang)
Aplikasi lebih luas dan terpadu antara suara, citra atau gambar dan data (multimedia), dengan komponen CD-ROM, Fuzzy Logic

Komentar

Postingan Populer